Senin, 12 Oktober 2015

TMMD Prioritaskan Pengaspalan Jalan


  • Dengan Anggaran Rp 507,5 juta
PAKIS AJI - Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung II Tahun 2015 di Kabupaten Jepara yang di pusatkan di Desa Bulungan, Kecamatan Pakis Aji, masih memprioritaskan pengaspalan jalan.

"TMMD membantu peningkatan pembangunan di daerah sebagai perwujudan ketahanan wilayah yang tangguh, serta pemeliharaan dan peningkatan kemanunggalan TNI-Rakyat. Dan juga menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk membangun secara swadaya."

Hal itu di kemukakan Dandim 0719/Jepara Letkol Adek Chandra Kurniawan pada upacara pembukaan TMMD di lapangan Desa Bulungan, Pakis Aji, Jepara, Jumat (9/10)

Kegiatan fisik dan non fisik yang di jadwalkan 21 hari hingga 28 Oktober mendatang, sudah dimulai Kamis lalu.

Siram Aspal
Kapolres Jepara AKBP M. Samsu Arifin yang menjadi inspektur upacara membacakan sambutan tertulis Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Mulyono. Hadir Bupati Ahmad Marzuqi, Kajari Yuni Daru Winarsih, Ketua Pengadilan Negeri Suranto, Wakil Ketua DPRD Jepara Aris Isnandar, dan wakil ketua pengadilan Agama Ujang Jamaludin. seusai pembukaan, Forkopinda ikut menyiramkan aspal jalan.

Pasiter Kodim 0719/Jepara Kapten Inf Ramelan dalam laporannya mengatakan sasaran kegiatan fisik pengerasan dan pengaspalan jalan sepanjang 600 m dengan lebar 3 m, serta saluran kanan kiri jalan. Rehab rumah tidak layak huni 22 unit, terdiri atas 12 dari kabupaten, dan 10 dari provinsi. Pembuatan dua pos kamling, dan pembuatan 10 jamban keluarga.

Anggaran sebesar Rp. 507,5 juta yang bersumber dari APBD provinsi Rp 230 juta, APBD Kabupaten 145 juta, swadaya masyarakat Rp 50 juta, dan bantuan dari SKPD se-Kabupaten sebanyak 82,5 juta, diantaranya berupa bibit dan pelatihan. Juga bantuan sembako untuk warga kurang mampu dari Bank Jateng, serta penyerahan 150 sertifikat massal (gratis) untuk masyarakat kurang mampu dari BPN Jepara. sedangkan untuk kegiatan nonfisik berbentuk penyuluhan program pembangunan SKPD, bela Bangsa dan NKRI di desa-desa sekitar pelaksanaan TMMD di wilayah kecamatam Pakis Aji. Bagian Humas Setda Jepara mengadakan pemutaran film di balai desa, Kamis malam.

Kegiatan pendukung pada pembukaan antara lain, donor darah, pemasangan kontrasepsi KB 58 orang (terdiri atas IUD, Implant dan MOP). penyuluhan Peternakan, serta kawin suntik 16 ekor sapi, dan 6 ekor kambing. (kar-24)       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar